Timur Menulis adalah komunitas yang bergerak di bidang literasi. Didirikan pada 7 Oktober 2023 di kota Ambon beberapa pemuda dan pemudi di kota Ambon, Provinsi Maluku yang memiliki tujuan yang sama untuk meningkatkan literasi (terutama membaca dan menulis) di semua kalangan. Timur Menulis meyakini bahwa aktivitas membaca dan menulis mampu menumbuhkan kemampuan berpikir kritis, kreatif, komunikatif, dan kolaboratif. Membaca dapat mendorong pikiran manusia untuk berimajinasi yang dapat menjadi cikal bakal ide-ide kreatif. Sementara menulis mendorong pikiran manusia agar terorganisir, detail, cerdas sekaligus memiliki unsur empati serta budi pekerti.
Kontras dengan kondisi ini, remaja kehilangan minat membaca dan menulis. Hal ini diperkuat dengan fakta, netizen Indonesia dinyatakan sebagai pengguna sosial media teraktif dan yang paling banyak memberikan komentar negatif. Secara khusus di Maluku, berdasarkan data Perpustakaan Nasional RI tahun 2020, tingkat kegemaran membaca masyarakat masih 52,90 atau peringkat 26 dari 34 provinsi di Indonesia. Menyikapi hal ini, Timur Menulis terpanggil untuk memantik semangat berliterasi pada semua kalangan lewat menulis dan tentu saja membaca yang juga terkait dengan kearifan lokal.
Visi
Mewujudkan peningkatan kemampuan berliterasi anak-anak, pemuda, dan masyarakat melalui kegemaran membaca dan menulis.
Misi
1) Membangun kerja sama dengan sekolah, komunitas, dan lembaga lainnya dalam penyelenggaraan kegiatan literasi yang dapat berkontribusi aktif kepada seluruh masyarakat terutama anak-anak, remaja, dan pemuda.
2) Mempromosikan potensi dan kemampuan anak-anak, remaja, pemuda, dan masyarakat melalui tulisan.
3) Menumbuhkan kebiasaan membaca, menulis, berdiskusi, dan berkolaborasi yang dapat membantu meningkatkan kepercayaan diri dan menyebarkan kebermanfaatan bagi banyak orang.
4) Melestarikan kebudayaan dan kearifan lokal melalui literasi.
Galeri